Keutamaan Salat Sunat Subuh part 2



http://markasmuslim14.blogspot.co.id/


Keutamaan shalat sunnah rawatib Subuh secara umum dapat dilihat dalam hadits-hadits tentang keutamaan salat sunnah rawatib, namun ada juga beberapa hadits yang secara khusus menunjukkan keutamaan shalat rawatib subuh ini. Di antaranya:
baca juga Keutamaan Shalat Sunat Rawatib Subuh  
Hadits ‘Aisyah yang berbunyi:  
Dari Nabi shallallahu alaihi wa sallam, beliau bersabda, “Dua rakaat fajar (subuh) lebih baik dari dunia dan seisinya”. (HR. Muslim, no.725).
Hadits ‘Aisyah lainnya yang berbunyi:
Dari aisyah radhiallahu anhu ia berkata, “Nabi shallallahu alaihi wassalam tidak melakukan satupun salat sunnah yang dilakukan secara terus-menerus melebihi dua rakaat (shalat rawatib) subuh”. (HR. Bukhari, no. 1169; Muslim, no. 724)
Dalam dua hadits di atas, nampak adanya pernyataan dan perbuatan Rasulullah shallallahu alaihi wassalam yang secara langsung menunjukkan keutamaan shalat rawatib ini.
Hadits ‘Aisyah lainnya adalah:
Dari ‘Aisyah, Sesungguhnya dahulu Nabi sallallahu alaihi wasallam tidak pernah meninggalkan empat rakaat sebelum dhuhur dan dua rakaat sebelum subuh. (HR. Bukhari, no. 1182).
Itulah beberapa hadis yang diriwayatkan langsung oleh ummul Mukminun tentang keutamaan shalat sunat rawatib Subuh, ini menunjukkan betapa besarnya keutamaan dan pahala salat sunat Subuh hingga Nabi saw tidak pernah meninggalkannya.
Wallahu a'lam.
Previous
Next Post »
Thanks for your comment